Widget HTML #1

5 Tips Menjadi Wanita Karier Yang Sukses

Pasti salah satu cita-cita Anda adalah menjadi wanita karier yang sukses, bukan? Jika ya, tips karier berikut ini bisa menjadi acuan Anda dalam bekerja nanti. Dengan begitu, cita-cita Anda untuk menjadi pekerja yang sukses akan segera tercapai.

1. Bekerja dengan Efektif dan Efisien 

Sebagai wanita karier, Anda tidak dituntut untuk mengerjakan semua tugas. Seorang wanita pekerja yang sukses adalah mereka yang bisa menyelesaikan tugas pekerjaan dengan efektif dan efisien. Karena itu, berlatihlah untuk mengerjakan pekerjaan dari atasan dengan efektif dan efisien. 

Salah satu contoh sederhananya adalah dengan menyelesaikan pekerjaan tersebut tepat waktu. Minimalisir kesalahan agar Anda tidak perlu melakukan revisi atau bahkan mengulang dari awal. Semakin sering Anda melakukan hal tersebut, maka Anda akan dipandang sebagai wanita yang sukses dalam karier. 

2. Membuat Rencana Karier yang Jelas 

Seorang wanita karier yang sukses tahu apa yang dia kejar dalam pekerjaannya. Salah satu caranya adalah dengan membuat rencana karier yang jelas. Misalnya, dalam 5 tahun ke depan Anda perlu mempertimbangkan agar dipromosikan naik jabatan, mendapatkan kenaikan gaji, ataupun bonus-bonus lain dari tempat Anda bekerja. 

Rencana karier ini termasuk memutuskan apakah Anda harus tetap bekerja di tempat Anda bekerja sekarang atau mencari tempat baru setelah beberapa tahun bekerja. Jika sudah membuat rencana karier yang jelas, wanita pekerja yang sukses biasanya mulai menjalankan misi untuk mewujudukan cita-citanya tersebut. 

3. Bersedia Belajar Hal Baru untuk Mendukung Karier 

Jangan berhenti belajar walaupun Anda sudah bekerja. Justru dengan belajar hal baru kesempatan untuk sukses semakin besar. Coba untuk fokus belajar hal baru yang berhubungan dengan karier Anda.

Terapkan ilmu baru tersebut dalam pekerjaan Anda. Jika kinerja Anda baik dan berkembang, tentu atasan akan mempertimbangkan Anda untuk dipromosikan. Tangga kesuksesan pun semakin dekat. 

4. Mulai Membangun Citra yang Baik 

Janga coreng nama baik Anda dengan melakukan hal-hal yang tidak baik atau melanggar aturan saat bekerja. Justru ini adalah saat yang tepat untuk mulai membangun citra yang baik dengan sesama rekan kerja ataupun atasan. Membangun citra yang baik bisa dimulai dengan datang ke kantor tepat waktu, ramah dengan rekan kerja, menyelesaikan tugas kerja dengan baik, dan bersedia membantu rekan yang membutuhkan bantuan.  

5. Berlatih Berkomunikasi yang Baik 

Mulailah belajar berkomunikasi yang baik dan efektif. Bedakan antara berkomunikasi dengan teman, klien, dan atasan. Pilih kata atau kalimat yang sesuai untuk kondisi tertentu. 

Hal ini termasuk mengatur cara Anda berkomunikasi di sosial media. Jangan asal membuat postingan, apalagi menuliskan sesuatu yang menyinggung rekan kerja atau tempat Anda bekerja. Jika memang terjadi hal yang tidak sesuai harapan, komunikasikan dengan baik.   

Nah, itu dia beberapa tips untuk menjadi wanita karier yang sukses. Intinya, wanita yang sukses tidak hanya dipandang dari berapa besar uang yang dia peroleh atau tingginya jabatan. Lebih dari itu, wanita yang sukses adalah wanita yang bisa menjadi harga diri dan citranya saat bekerja. 

 

Post a Comment for "5 Tips Menjadi Wanita Karier Yang Sukses"