Widget HTML #1

Tips Menjadi Wanita Karier Dan Ibu Rumah Tangga Yang Bertanggung Jawab

Jangan sampai hidup Anda berantakan karena tidak bisa menyeimbangkan peran sebagai wanita karier dan ibu rumah tangga. Memang, menyeimbangkan antara karier dan rumah tangga tidaklah semudah membalikkan telapak tangan.

Tapi, Anda tetap bisa mengusahakannya dan tidak mengorbankan salah satunya. Berikut ini tips menjadi wanita karier dan ibu rumah tangga yang bertanggung jawab.  

1. Ajak Pasangan Terlibat Urusan Rumah Tangga 

Urusan rumah tangga bukan hanya urusan wanita saja. Pria pun perlu terlibat dalam urusan rumah tangga. Hal ini semakin penting apalagi jika saat ini Anda menjadi wanita karier. 

Rumah tangga bisa terkena efek negatif karena Anda terlalu sibuk dengan urusan karier. Karena itu, ajak pasangan terlibat urusan rumah tangga. 

Contohnya, Anda dan pasangan bisa mendiskusikan dan membuat jadwal membersihkan rumah. Sama halnya untuk perkara mengantar dan menjemput anak di sekolah. Jadwal akan sangat membantu Anda dan pasangan untuk tetap berinteraksi dan bertanggung jawab terhadap rumah tangga sembari sibuk bekerja. 

2. Konsisten Menjalankan Jadwal 

Jangan hanya karena bekerja lantas Anda sering melanggar jadwal yang sudah dibuat. Anda tetap wajib menjalankan jadwal yang sudah dibuat bersama pasangan dan anak. 

Jika memang terpaksa harus melanggar jadwal, maka komunikasikan terlebih dahulu kepada pasangan atau anak. Setidaknya, mereka tidak kecewa dan menganggap Anda lebih mementingkan pekerjaan daripada urusan rumah tangga. 

3. Selalu Pantau Perkembangan Rumah Tangga 

Salah satu masalah rumah tangga adalah hilangnya komunikasi hanya karena pasangan sudah lelah bekerja. Mereka lebih memilih untuk beristirahat untuk mempersiapkan jadwal kerja selanjutnya. Jika ini terus terjadi, rumah tangga Anda pasti akan bermasalah. 

Salah satu tips menjadi wanita karier dan ibu rumah tangga adalah selalu memantau perkembangan rumah tangga. Karena itu tips karier lainnya adalah memastikan Anda tahu aktivitas pasangan dan anak-anak. 

Ajak mereka ngobrol saat di meja makan, saat santai di malam hari, atau waktu luang walaupun waktunya terbatas. Hal ini sangat berarti tidak hanya untuk Anda tapi juga pasangan dan anak-anak. 

4. Lakukan Hal Sepele Bersama Keluarga 

Jangan salah, belanja bulanan bersama, mengantar dan menjemput anak pulang sekolah, makan di luar rumah bersama tetap memberikan efek positif bagi keluarga. Anda akan dianggap wanita yang bertanggung jawab karena masih perhatian dengan keluarga walaupun sedang berkarier. Mereka pun pasti akan menghargai usaha Anda untuk terus berada bersama keluarga walaupun sedang sibuk.

5. Lakukan Diskusi Mendalam Tentang Perasaan Mereka dan Beri Penjelasan 

Ada baiknya Anda juga mendalami perasaan mereka. Pastikan Anda tahu perasaan mereka memiliki pasangan atau ibu seorang wanita karier. Mungkin akan ada pernyataan sedikit kecewa ketika menjelaskannya. 

Terima saja dan beri penjelasan yang baik kepada mereka. Jelaskan tujuan Anda bekerja sehingga mereka memahaminya. Jika mereka sudah paham, tentu mereka akan jauh lebih mendukung apa yang sedang Anda jalankan saat ini.  

Intinya, Anda tetap bisa menjalankan karier Anda dan peran sebagai ibu rumah tangga. Tips menjadi wanita karier dan ibu rumah tangga di atas akan sangat membantu Anda.  

Post a Comment for "Tips Menjadi Wanita Karier Dan Ibu Rumah Tangga Yang Bertanggung Jawab"